Mengapa Wetlands itu Penting?
Lahan basah sangat penting bagi kesejahteraan makhluk hidup, baik melalui penyediaan air bersih, sebagai sumber makanan bagi manusia dan satwa liar, pusat biodiversitas, serta melindungi bumi dari cuaca ekstrem.
Ekosistem Mangrove
Ekosistem mangrove di timur Aceh adalah satu-satunya kawasan yang berstatus hutan lindung dan hutan produksi dalam kondisi yang terancam. Ancaman terbesar adalah pengalihan fungsi kawasan hutan dan penurunan status  kawasan hutan.
Ekosistem Gambut
Ekosistem hutan gambut Tripa-Babahrot adalah kawasan hutan kaya karbon yang saat kondisinya ini dalam kondisi kritis. Sedang terus terjadi laju deforestasi hutan gambut Tripa-Babahrot untuk okupansi perkebunan kelapa sawit.
Ekosistem Kelautan
Ekosistem laut menjadi sumber penghidupan bagi jutaan penduduk dan berperan penting dalam mitigasi dan adaptasi terhadap perubahan iklim. Laut menyediakan habitat terumbu karang, lamun dan delta. Aceh memiliki kekayaan laut yang berlimpah dan habitat ini sedang menuju degradasi.
Jumlah Pohon Tertanam
Jumlah Relawan
Pohon Terselamatkan
Kebakaran Lahan Gambut
Jumlah Satwa Rentan
Konser Amal
Pejuang Wetlands

Cerita para pejuang lingkungan ini merupakan testimoni dari para relawan, aktivis yang mengadvokasi, kampanye dan edukasi bagi upaya pelestarian hutan dan lahan basah di Aceh

Said FakhruraziKetua Forum Masyarakat Adat Paya Nie

Seorang kepala pemerintah adat di Bireuen yang memperjuangkan lahirnya Aturan Adat tentang perlindungan, pengelolaan dan pemanfaatan rawa Paya Nie.

SaifullahKetua KTH Bangka Ban Timoh

Mantan Kepala Desa Simpang Lhee di Langsa ini aktif melindungi hutan mangrove di desanya. Saat ini menjadi Ketua Kelompok Tani Hutan (KTH) Bangka Bantimoh yang memiliki izin pengelolaan 255 hektar hutan mangrove.

Iwan RiswandaAktivis Lingkungan

Ketua Pemuda Pejuang Tanah Rakyat (Papetra) ini aktif pada isu advokasi lingkungan dan HAM. Pernah ikut dalam advokasi WALHI tentang isu penggusuran masyarakat di Rempang, Batam. Saat ini ikut memperjuangkan lahan rakyat di Babahrot bersama LBH Pos Banda Aceh.

Syukur TaduAktivis Lingkungan

Ketua Yayasan APEL Green Aceh ini salah satu aktivis yang memperjuangkan keadilan lingkungan di Nagan Raya dan Abdya. Syukur juga aktif menyuarakan kejahatan lingkungan yang dilakukan sejumlah perusahaan besar.

PETISI Stop Pembukaan Hutan Gambut Babahrot!

Kasus pembukaan lahan gambut di hutan Babahrot Abdya sudah memasuki kawasan lindung gambut. Kami membutuhkan suara Anda untuk menyelematkan tutupan hutan gambut tersisa

Petisi Lihat Semua Petisi

  • 1%Persentase
  • 10Terkumpul
  • 990Kebutuhan
  • 1,000Capaian
Organizing Committee

Kami tidak berafliasi dengan pemerintah dan partai politik, dukungan Anda tulang punggung kami bekerja. Kami tidak menerima sumbangan dari pelaku kejahatan lingkungan.

Yusmadi Yusuf

Executive Director

Hennizar

Admin & Finance

Quratul Aina

Campaigner

Muhammad Vikram

Web Developer

Kampanye Kami
Kalender Event